Pendaftaran PPDB (Penerimaan Peserta Didik Baru) TA 2017/2018

Pendaftaran Peserta Didik Baru SMA 2 Ungaran melalui pendaftaran online.
Silahkan mendaftar melalui website di bawah ini:

www.jateng.siap-ppdb.com

www.ppdb.jatengprov.go.id

Waktu pendaftaran pukul 08.00 sampai dengan pukul 13.00 WIB

Jadwal PPDB Tingkat SMA Negeri:

Syarat-Syarat Pendaftaran:

  1.Bukti cetak pendaftaran PPDB Online
  2. Foto copy dan telah dilegalisir pejabat berwenang (diserahkan pada saat verifikasi berkas) :
  • Fotokopi Ijazah SMP/sederajat atau surat keterangan yang berpenghargaan sama dengan ijazah SMP/ijazah Program Paket B/Ijazah satuan pendidikan luar negeri yang dinilai/dihargai sama/setingkat dengan SMP
  • Fotokopi akta kelahiran dengan batas usia paling tinggi 21 (dua puluh satu) tahun pada awal tahun pelajaran baru 2017/2018
  • Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
   2. Foto copy dan telah dilegalisir pejabat berwenang, serta menunjukkan aslinya (pada saat verifikasi berkas) :
  • Kartu Indonesia Pintar (KIP), bagi calon peserta didik dari keluarga kurang mampu/miskin
  • Piagam prestasi tertiggi yang dimiliki dan sesuai kriteria yang ditetapkan
  • Surat keterangan anak guru atau tenaga kependidikan

Berkas dimasukkan ke dalam stopmap berwarna hijau untuk calon siswa putra dan biru untuk calon siswa putri, lalu dibawa ke sekolah untuk verifikasi berkas.

Tempat Penyerahan atau Verifikasi berkas pendaftaran di Gedung / Aula MGMP SMA N 2 Ungaran

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.